LEMARI CUSTOM DEKORUMA
Kalau berbicara soal kamar tidur, hal apa saja yang akan terlintas di pikiranmu? Mungkin kamu akan langsung teringat dengan kasur atau matras. Akan tetapi, ada pula satu elemen yang tidak kalah penting di dalam tempat tidur. Apalagi kalau bukan lemari pakaian.
Yup, kebutuhan primer manusia berupa sandang, pangan dan papan tentunya adalah kebutuhan paling mendasar yang harus terpenuhi. Karena itu, sandang atau dalam hal ini pakaian merupakan hal yang esensial bagi setiap orang dan pasti selalu ada di dalam rumah. Karena itu lemari pakaian menjadi tempat bernaungnya pakaian supaya senantiasa bersih dan rapi.
APA ITU LEMARI CUSTOM
Lalu, apa itu lemari custom? Pada prinsipnya, lemari custom adalah lemari pakaian. Namun, yang membedakannya dengan lemari biasa adalah kamu bisa memilih sesuai dengan kebutuhan dan preferensi kamu.
Lemari custom sering juga disebut sebagai lemari dinding hal ini karena lemari custom biasanya dipasang menempel ke dinding. Sebagian besar lemari custom dipasang dalam keadaan tetap, yang berarti lemari custom ini tidak dapat dipindahkan kesana kemari. Namun dalam beberapa kasus, ada juga lemari custom yang dibuat portabel sehingga dapat digeser dengan mudah.
Dengan lemari custom, kamu dapat menyesuaikannya dengan gaya desain yang kamu suka ataupun gaya desain yang sesuai dengan interior kamar tidur kamu. Mulai dari gaya modern, minimalis, klasik, skandinavia, sampai shabby chic dan lainnya. Tidak hanya itu, warna untuk lemari custom pun tidak masalah. Kamu bisa memilih warna yang lebih netral seperti hitam, putih dan abu-abu atau memakai warna yang lebih cerah. Kamu pun bisa memilih aksen kayu untuk menghadirkan kesan yang natural.
FUNGSI LEMARI CUSTOM
Sama seperti lemari pakaian, lemari custom berfungsi untuk menyimpan dan menata pakaian serta berbagai aksesoris. Ada banyak cara yang bisa kamu gunakan untuk menyimpan pakaian, misalnya dengan menggantung pakaian yang lebih jarang digunakan dan melipat pakaian yang kamu gunakan sehari-hari. Kamu juga dapat memilahnya sesuai dengan bahan setiap pakaian.
Sementara untuk aksesoris biasanya terdapat area tersendiri di dalam lemari custom. Untuk tas dan sepatu biasanya diletakkan di bagian paling atas atau paling bawah lemari custom. Sementara itu untuk aksesoris yang lebih kecil seperti jam tangan dan perhiasan dapat kamu letakkan di laci yang sudah terdapat di lemari custom.
Ada pula aksesoris yang dapat kamu simpan dengan cara digantung. Contohnya seperti ikat pinggang, dasi dan juga syal. Dengan lemari custom, kamu dapat dengan mudah menentukan posisi dan penempatan setiap elemen pakaian dan aksesoris. Karena itu, lemari custom ini memberikan fleksibilitas bagi kau untuk menyusun barang-barangmu.
JENIS LEMARI CUSTOM
Sebenarnya, lemari custom tidak hanya terpaku pada beberapa jenis saja. Karena lemari custom dapat dibuat seperti apapun keinginan pemakainya. Akan tetapi, ada beberapa prinsip dasar yang bisa menjadi patokan ketika mendesain sebuah lemari custom.
Keuntungan paling besar dari lemari custom adalah fakta bahwa kamu bisa memilih gaya desain yang cocok dengan interior di rumah kamu. Kamu bisa membagi-bagi area di lemari custom sesuai dengan keperluan. Di samping itu, hal yang paling mendasar pada lemari custom adalah ukurannya. Ukuran ini tentunya menyesuaikan dengan besar atau kecilnya area yang didedikasikan untuk lemari custom dalam sebuah ruangan dan juga cara kamu menata pakaian dan aksesoris.
Kamu dapat mulai mendesain lemari custom dengan memperkirakan jumlah pakaian dan aksesoris yang kamu miliki. Dengan itu, kamu bisa menentukan area untuk pakaian yang perlu digantung, pakaian yang dilipat, aksesoris, dan sebagainya. Kamu juga bisa menentukan jumlah partisi dan laci-laci yang kamu butuhkan. Karena itulah, ada lemari custom yang terdiri dari 2 pintu, 3 pintu atau bahkan lebih. Semuanya ini tentunya kembali lagi ke kebutuhan masing-masing penghuni.
Berbicara soal pintu, kamu juga bisa memilih jenis pintu yang cocok untuk lemari custom kamu. Kamu bisa memilih lemari custom dengan pintu yang dapat terbuka dan tertutup dengan cara ditarik dan didorong kembali seperti pintu pada umumnya.
Ada pula lemari custom yang memiliki konsep terbuka alias tidak memiliki pintu sama sekali. Lemari custom dengan model ini tentunya dapat menghemat tempat dan budget. Namun kekurangannya adalah pakaian dan aksesoris kamu akan terekspos langsung dengan udara luar dan resikonya akan lebih cepat kotor dan berdebu. Belum lagi jika kamu bukan tipe yang rajin membereskan pakaian, lemari custom terbuka yang berantakan jadi kurang enak dipandang.
Kalau ruangan kamu memang terbatas, kamu bisa menggunakan pintu lemari custom yang didorong ke kiri dan kanan atau yang disebut juga dengan sliding door.
Sebagai tambahan, kamu pun dapat memasang cermin berukuran besar di pintu lemari custom. Cermin ini bermanfaat sekali untuk kamu ketika sedang berpakaian dan bersiap sebelum pergi ke luar. Cermin juga dapat memberikan efek lebih luas dalam sebuah ruangan sehingga cocok untuk ruangan yang lebih sempit.
Tips untuk kamu yang suka makeup atau dandan, kamu dapat menambahkan satu area kosong sebagai bagian dari lemari custom untuk meja berdandan atau vanity. Di area ini kamu bisa membiarkannya terbuka lalu memasang cermin seukuran setengah badan. Jangan lupa tambahkan laci untuk menyimpan alat dandan kamu dan juga sebuah kursi untuk duduk saat berdandan. Dengan itu, kegiatan berpakaian dan berdandan dapat kamu lakukan di satu area.
MATERIAL LEMARI CUSTOM
Untuk mendukung desain dan jenis lemari custom yang bervariasi, terdapat berbagai jenis material. Kamu dapat memilih material yang sesuai dengan keinginan dan budget kamu untuk menciptakan lemari custom impian tanpa harus menghabiskan biaya yang berlebihan. Nah, untuk menciptakan lemari custom yang tepat, mari kita cari tahu material apa saja yang dapat kamu gunakan.
- Multiplek atau Plywood
Untuk pembuatan lemari custom yang akan dibongkar pasang, multiplek bisa menjadi pilihan yang tepat. Multiplek atau plywood adalah olahan berbahan dasar meranti berlapis. Multiplek merupakan material yang paling kuat dan tahan air sehingga sangat awet. - Blockboard
Lemari custom yang terbuat dari blockboard tidak dapat dibongkar pasang. Namun blockboard adalah material tepat untuk kamu yang memiliki budget terbatas. Blockboard berisikan potongan-potongan kayu sisa produksi seperti sengon laut yang cukup kuat dan juga tahan air. - MDF
MDF adalah kayu olahan yang terdiri dari serbuk kayu yang ditekan dengan tekanan tinggi. Penggunaan MDF kurang cocok untuk penggunaan di daerah rawan banjir karena material ini tidak tahan air. Tapi kamu dapat menggunakan MDF untuk lemari custom di rumah bertingkat. - HPL
Untuk membuat lemari custom yang memiliki beragam corak dan warna, kamu dapat memilih material HPL ini. HPL atau High Pressure Laminate adalah bahan pelapis yang terbuat dari resin dan decorative paper. HPL adalah bahan yang anti gores, tahan air dan lebih kuat dibanding material sheet (decosheet). - Decosheet
Untuk membuat lemari custom dengan bentuk yang lebih unik, decosheet dapat menjadi pilihan kamu. Decosheet (atau sering juga disebut sebagai tacon/tacosheet) terbuat dari plastik dan lebih tipis dibanding HPL. Decosheet sangat fleksibel sehingga dapat mengikuti profil lengkungan. - Duco
Untuk menciptakan lemari custom yang tampak elegan, kamu bisa memilih finishing dengan cat duco. Walaupun merupakan tipe finishing yang paling mahal namun hasilnya tahan lama dan tetap awet. Dengan pilihan warna yang beragam, finishing cat duco lebih mengedepankan kekuatan dan kekokohan dari bahan itu sendiri. Cat duco tersedia dalam versi glossy (mengkilap) atau doff. - Kaca Buram
Untuk kamu yang ingin tetap bisa melihat bagian dalam lemari custom, kamu bisa memilih opsi kaca buram. Berbeda dengan kaca biasa yang tembus pandang, kaca buram ini dapat menunjukkan bagian dalam lemari custom namun lebih redup sehingga tidak terlalu mengganggu keadaan ruangan secara keseluruhan. Material ini cocok untuk memamerkan koleksi seperti tas dan sepatu.
JASA PEMBUATAN LEMARI CUSTOM
Itu dia beberapa hal yang dapat kamu pelajari mengenai lemari custom. Setelah kamu memahami hal-hal tersebut, kini saatnya mewujudkan lemari custom impian kamu! Dekoruma, toko online furnitur dan dekorasi nomor satu di Indonesia kini hadir dengan Dekoruma Design & Build yang dapat membantu mimpi kamu menjadi nyata.
Berbekal pengalaman di bidang home & living dan interior, Dekoruma Design & Build dapat menciptakan lemari custom spesial untuk kamu! Lemari custom ini tentunya hadir dengan berbagai keuntungan. Seperti yang disebutkan di atas, Dekoruma dapat mendesain lemari custom sesuai kebutuhan dan preferensi kamu. Desain yang dibuat tentunya adalah desain khas Indonesia. Jasa desain interior yang Dekouma berikan pun gratis! Jadi, tidak perlu khawatir soal biaya tambahan.
Ingin lemari custom kamu cepat selesai? Tenang saja, Dekoruma menjamin lemari custom kamu selesai dalam waktu 8 minggu saja! Semuanya termasuk desain, produksi hingga pemasangan. Apabila lemari custom tersebut tidak selesai tepat waktu, Dekoruma akan memberikan potongan harga untuk kamu.
Kecepatan pembuatan tentunya tanpa harus mengorbankan kualitas. Yup, Dekoruma dapat membuat lemari custom impian kamu menjadi nyata karena adanya desain modular. Dengan itu, produksi akan menjadi lebih cepat dan biaya dapat dikurangi.
Satu hal lagi, Dekoruma juga memberikan garansi 2 tahun untuk lemari custom loh! Garansi 2 tahun ini berlaku untuk material yang cacat produksi. Garansi tidak termasuk untuk wear and tear seperti material lemari custom yang warnanya memudar, robek dan lainnya.
Selain lemari custom, kamu juga bisa menggunakan jasa desain interior untuk satu apartemen atau rumah dan juga kitchen set. Jadi, dengan desain yang sesuai gaya interior kamu, waktu pembuatan yang singkat dan juga kualitas yang tepercaya, kamu sudah tidak perlu bingung lagi! Semuanya bisa kamu dapatkan dengan mudah di Dekoruma.